Smart Digital Citizen, Keamanan Informasi dan Data Pribadi di Era Digital @ UPN "Veteran" Yogyakarta
avatar
Cloud Computing Indonesia
Memuat...

Dokumentasi Kegiatan


Pembicara (4)

Deskripsi

Di era digital seperti sekarang ini, kita harus beradaptasi dengan perkembangan teknologi yang ada. Banyak sekali layanan digital ataupun aplikasi yang bisa kita temukan di Internet, banyak manfaat yang kita bisa dapatkan meskipun ada banyak juga yang merugikan. Sebagai masyarakat digital kita perlu tahu bagaimana hidup di era digital dengan penuh tanggung jawab. Jejak digital perlu menjadi perhatian penting karena jejak digital ini adalah pertaruhan kredibilitas kita. 

Hidup di masyarakat digital juga sangat perlu untuk mengetahui dasar-dasar keamanan informasi dan data pribadi, jangan sampai apa yang kita lakukan di dunia digital merugikan kita sendiri ataupun institusi kita. Banyak kejadian pembobolan informasi ataupun data pribadi yang ternyata bermula dari hal sepele dari keteledoran kita yang tidak kita sadari. 

Selain menghadirkan resiko, hidup di era digital juga menghadirkan kemudahan, banyak layanan digital yang sekarang ini bisa kita temukan dengan mudah di internet, banyak sekali layanan Software as a Service (SaaS), ataupun yang layanan dari Cloud Computing lain yang bisa meningkatkan produktivitas kita. 

Ikuti webinar Smart Digital Citizen, Keamanan Informasi dan Data Pribadi di Era Digital yang merupakan kerjasama antara BSSN, Cloud Computing Indonesia dan juga UPN "Veteran" Yogyakarta. Acara ini merupakan bagian dari kegiatan Cloud & Cybersecurity Virtual Roadshow.

Cloud & Cybersecurity Virtual Roadshow

Adalah kegiatan yang merupakan kerjasama dari BSSN dan Cloud Computing Indonesia untuk mengedukasi masyarakat mengenai Digital Citizenship, Cybersecurity dan juga Cloud Computing untuk membantu masyarakat hidup di Era Digital. Kami terbuka untuk bekerjama dengan kampus-kampus dan institusi yang ada di Indonesia untuk melakukan edukasi bagi para pelajar dan karyawan di kampus ataupun institusi tersebut. 

Apabila ada kampus atau instituti yang tertarik untuk memberikan edukasi mengenai Digital Citizenship, Cybersecurity dan juga Cloud Computing, silahkan untuk menghubungi kami di hi [at] cloudcomputing.id 

 

Share With Friends

calendar
Rabu, 16 Desember 2020
08.45 - 12.00 WIB
video camera
Online event
price
Gratis
Cari Kegiatan